نبذة مختصرة : Latar belakang : Stroke hemoragik merupakan gangguan pada fungsi otak akibat pendarahan atau kebocoran pembuluh darah didalam otak, sehingga terganggunya fungsi otak sebagai penerima rangsangan dan menginterpretasikan rangsang terganggu yang mengakibatkan terjadinya gangguan motorik, sensorik, dan kognisi. Faktor risiko yang mempebgaruhi terjadi stroke yaitu faktor tidak terkendali seperti usia, keturunan/genetik, dan jenis kelamin kemudian faktor terkendali seperti hipertensi, merokok dan pola makan. Tujuan: untuk mengetahui penalataksanaan fisioterapi untuk meningkatkan keseimbangan, dan mengembalikan kemampuan fungsional ADL dengan mengunnakan modalitas berupa stretching, bridging, dan terapi latihan seperti latihan koordinasi dan keseimbangan (latihan lempar tangkap bola modifikasi stool), latihan ketahanan/endurance dan koordinasi (latihan berjalan diatas balok modifikasi lempar tangkap bola dan mengambil cone), latihan integrasi reflek (latihan melompat berputar 180 derajat modifikasi cone). Metode: Metode studi kasus menjelaskan dari hasil pelaksanaan fisioterapi dengan modalitas seperti stretching, bridging, dan terapi latihan. Hasil: Setelah dilakukan terapi sselama 10 kali diperoleh nilai otot atau mmt tidak ada perubahan, functional independence measure tidak ada perubahan, berg balance scale, pomma tinneti tidak ada perubahan dan time up and go test dihasilkan perubahan waktu 3 detik. Kesimpulan: stretching mengaktivasi otot sebelum latihan/Pre-eliminary dan peningkatan kekutan otot, bridging dapat memobilisasi sendi yang terjadi kelemahan, terapi latihan dapat meningkatkan keseimbangan dan koordinasi melatih ketahanan atau endurance dan meningkatkan kemampuan fungsional ADL. Kata kunci : Stroke Hemoragik, Stretching, Bridging, dan Terapi Latihan. / Background: Hemorrhagic stroke is a disorder of brain function due to bleeding or leakage of blood vessels in the brain, resulting in disruption of brain function as a recipient of stimuli and interpreting disturbed stimuli resulting in motor, sensory, ...
No Comments.